Peningkatan Sinergi dan Kolaborasi antara BPS dan Kementerian Hukum - News - BPS-Statistics Indonesia Sukoharjo Regency

To get BPS data, please come to the BPS Integrated Statistics Service, Sukoharjo Regency, Jl. Bulakrejo - Gentan No. 3, Bendosari, Sukoharjo, every working day from 08.00 - 15.30

You can submit a service complaint to us http://s.bps.go.id/pengaduanbpssukoharjo or acces the People's Online Aspiration and Complaints Service (LAPOR) here

In an effort to improve the quality of our data and services to you, please fill out the Data Requirements Survey (SKD) via the link http://s.bps.go.id/3311_SKD2025

Peningkatan Sinergi dan Kolaborasi antara BPS dan Kementerian Hukum

Peningkatan  Sinergi dan Kolaborasi antara BPS dan Kementerian Hukum

February 20, 2025 | Other Activities


Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Amalia Adininggar Widyasanti menghadiri kegiatan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dan perjanjian kerja sama (PKS) di lingkungan Kementerian Hukum di Jakarta (24/1).


"Kegiatan ini dilakukan di awal tahun, menunjukkan komitmen kementerian/lembaga (K/L) mitra Kementerian Hukum untuk berkolaborasi, bertukar informasi, dan bertransformasi sesuai arahan Presiden," ujar Supratman Andi Agtas, Menteri Hukum RI.


Plt. Kepala BPS dan Menteri Hukum menandatangani MoU antara BPS dan Kementerian Hukum tentang penyediaan, pemanfaatan, dan pengembangan data dan atau informasi statistik pada bidang hukum. Selain dengan BPS, Kementerian Hukum juga melakukan penandatanganan MoU dan PKS dengan sejumlah K/L dan bank.


Kegiatan ini dimaksudkan untuk optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi di bidang hukum dan pemerintahan, mengatur mekanisme kerja sama antara Kementerian Hukum dan mitra kerja sama K/L di Indonesia, memberikan kepastian hukum kepada seluruh pemangku kepentingan, serta peningkatan manfaat kerja sama.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sukoharjo Jl. Bulakrejo-Gentan No. 3

Bendosari

Sukoharjo - Jawa Tengah

Indonesia

57527 Telp : (0271) 593057 Fax : (0271) 593057 Email : bps3311@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia